Rabu, 17 Desember 2008 Tim Futsal SMP Negeri 196 Jakarta berhasil mengalahkan Tim Futsal SMP 237 dengan score 4-3 dalam acara Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) Tingkat Kecamatan Cipayung. Inilah keberhasilan Tim Futsal SMP Negeri 196 Jakarta dibawah asuhan Bapak Sumarya. Tim Futsal SMP 196 Jakarta terdiri dari : A. Kafi, Andika, Bagus, Rigel, Ihsan, Ozi, Ari, Febriansyah, Putra, Reno, Agus Sanusi dan Eka dalam perjalanan menjadi Juara I memang harus mendapat acungan jempul. Karena dalam perjalanannya Tim ini begitu kompak dan berhasil mengalahkan Tim Futsal dari sekolah lain di Kecamatan Cipayung. Pada babak penyisihan mengalahkan SMP 157 dengan score 3-1. Terus ke babak perempat final mengalahkan Tim Futsal SMP 160 dengan score 3-2 dan melaju ke babak semi final juga berhasil mengalahkan Tim Futsal SMP 192 dengan score 5-3. Dan pada akhirnya berhasil mengalahkan Tim Futsal dari SMP 237 Jakarta dengan score 4-3. Wow.
Pada kesempatan itu juga Kepala Sekolah, Dra. Hj. Nenny Junaeni, MM mengucapan selamat kepada TIM Futsal SMPN 196 Jakarta atas prestasi yang telah dicapai. Dan beliau berpesan untuk terus berlatih semaksimal mungkin untuk persiapan O2SN yang akan datang. Karena lebih berat mempertahankan dari pada merebut suatu prerstasi. Sekali lagi sukses Tim Futsal SMP Negeri 196 Jakarta
3 comments:
mantap.....
mantap....
sy sbgai alumni turut bangga atas prestasi anak2 196
dulu waktu jaman sy ndak pernah juara dalam bidang olahraga....
sukses terus
bwt pa sulis... makin jago aja ni
doekat is the best angkatan 2008-2009 ! bwatd RIGEL you are the best ! udh bawa doekat juara ! dapet top score lg ! i love u full RIGEL !
menangin tuzz dukat.....
Post a Comment