"Selamat Datang di Blog SMP Negeri 196 Jakarta, Sekolah Berkarakter Bangsa"

17 December 2009

Rapat Dinas SMPN 196 Jakarta


Kamis, 17 Desember 2009 SMP Negeri 196 Jakarta mengadakan Rapat Dinas persiapan pembagian Raport yang akan dilaksanakan pada hari Sabtu, 19 Desember 2009. Karena gedung SMP Negeri 196 Jakarta masih dalam tahap rehap, maka pembagian raport Semester 1 ini akan dilaksanakan di SMP Negeri 180 Jakarta. Kegiatan pada harinya, siswa mengambil undangan pembagian raport.
Rapat Dinas yang dilaksanakan di kediaman Ibu Zuhanifah, S.Pd diawali dengan laporan dari Panitia Ulangan Umum Semester I yaitu Bapak Effendi Andi Kusmiran, S.Pd yang sekaligus juga sebagai Wakil Kepala SMPN 196 Jakarta.
Acara kemudian dilanjutkan dengan arahan dari Ibu Dra. Hj. Nenny Junaeni, MM selaku Kepala SMPN 196 Jakarta. Dalam sambutannya yang pertama-tama mengucapkan banyak terima kasih kepada Panitia Ulangan Umum, juga kepada bapak dan ibu guru yang telah melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya baik dalam melaksanakan kegiatan belajar mengajar walaupun posisi menumpang di SMPN 180 Jakarta, maupun selaku pengawas ulangan umum.
Selain itu juga Ibu Nenny Junaeni juga memberikan oleh-oleh dari kunjungannya dalam menghadiri Konggres Guru ASEAN yang berlangsung di Laos. Oleh-oleh itu adalah dengan adanya "Resolusi Dewan Guru Asean Terhadap Krisis Ekonomi Global Untuk Meningkatkan Pendidikan" yang disampaikan oleh Ibu Asih Yuniarti, A,Md.
Selain itu Ibu Kepala Sekolah juga memberikan arahan kepala Wali Kelas untuk pelaksanaan Pembagian Raport. Beliau juga mengingatkan untuk menginformasikan dengan telah diberikannya BSM (Bantuan Siswa Miskin) kepada siswa yang berhak. Untuk wali kelas yang peserta didiknya mendapatkan BSM agar dicek apakah sudah diterima dengan baik.
Acara selanjutnya adalah laporan dari masing-masing wali kelas dengan nilai yang diperoleh peserta didik dari guru mata pelajaran. Acara berlangsung hingga pukul 13.00.
Maju terus SMPN 196 Jakarta. ONES ?? Bukan Oneng !!

Lihat foto (facebook)
Lihat foto (Multiply)

0 comments:

Post a Comment